Uda waktunya repotting?


Succulentpedia- Ketika akan mengganti pot sukulen, ada beberapa hal yang harus grower diperhatikan. Seringkali, repotting menjadi mimpi buruk bagi para grower karena terkadang ada sukulen yang malah mati setelah repotting. Repotting memiliki beberapa tujuan (baca disini), namun jika prosedurnya tidak tepat jangankan mencapai tujuan, malah sukulen yang jadi korban.

repotting sukulen



Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan ketika repotting :


1.       Kebersihan Pot

Pemilihan pot untuk repotting jangan sembarangan. Cek dulu apakah pot bersih dari hama atau tidak. Pot bekas seringkali dijadikan sarang semut atau cacing. Keluarkan dulu semua tanah sisa media sebelumnya baru dipergunakan untuk sukulen dan media yang baru.


2.       Siapkan Media Tanam

Sebelum memindahkan sukulen ke pot baru, pastikan sudah ada media yang nanti akan digunakan di pot yang baru, apalagi jika akan dipindah ke pot yang lebih besar. Jangan sampai di pot yang baru nanti, media tanamnya tidak memadai.


3.       Kebersihan Akar

Repotting adalah momen yang tepat untuk memeriksa kesehatan akar. Buang akar yang mati dan potonglah akar yang sudah terlalu panjang. Selalu periksa di sela-sela akar apakah ada hama yang bersarang disana. Pastikan akar sudah siap ketika akan direpotting.


4.       Sesuaikan Ukuran Sukulen dengan Pot yang Baru

Kesesuaian antara ukuran sukulen dan potnya sangat penting untuk menunjang pertumbuhan sukulen. Kalau pot terlalu besar, proses penyiraman akan beresiko. Terlalu banyak menyiram maka media akan basah dalam waktu lama dan sukulen bisa busuk. Sebaliknya, jika terlalu sedikit menyiram sukulen akan cepat kering. Kalau pot terlalu kecil, pertumbuhan sukulen akan terganggu karena media otomatis tidak cukup untuk menunjang pertumbuhan.

Berikut adalah ilustrasi tentang perbanding ukuran pot dengan ukuran sukulen dari buku ‘Cacti and other succulents’  karangan Claude Chidamian. Semoga cukup untuk memberikan gambaran.

Panduan repotting

5.       Penyiraman Pasca Repotting

Jika anda ingin menyiram sukulen setelah repotting, saya sarankan JANGAN. Berbeda dengan tanaman yang lain, sukulen justru tidak boleh langsung disiram segera setelah ditanam. Berikan waktu beberapa hari akar bisa beradaptasi dengan media. Penyiraman setelah repotting bisa menyebabkan kebusukan akar. Biarkan akar kering di dalam media selama beberapa hari pertama pasca repotting.


So, ada yang berniat repotting-kah hari ini?




Berminat untuk mengadopsi Sukulen ? Untuk order silahkan klik







Lanjutkan membaca

>> Apa itu repotting?

>> Memilih Media Tanam untuk Sukulen