Family name : Liliaceae
Species name : Haworthia fasciata
Haworthia fasciata

H. fasciata dikenal dengan nama sukulen zebra karena tampilan daunnya yang bercorak garis putih mendatar menghiasi background daun yang hijau gelap. Ukuran H. fasciata relatif kecil dengan laju pertumbuhan yang lambat. Daunnya berbentuk seperti segitiga dengan ujung lancip yang tumbuh mengelilingi batang semu.

Bunga pada H.fasciata muncul dari sulur yang tumbuh dari tengah batangnya. Bentuk daunnya seperti corong yang terbelah bagian ujungnya, tipikal sukulen dari keluarga liliaceae. H.fasciata memiliki corak yang mirip dengan H.attenuata sehingga banyak grower yang salah menyebut satu sama lain.

Meskipun berdaun keras dan relatif ‘bandel’, sebaiknya H.fasciata diletakkan di tempat yang terkena sinar matahari melimpah di pagi dan sore hari untuk mejaga warna coraknya tetap cemerlang. Di musim kemarau lakukan penyiraman sampai media basah seluruhnya dan baru menyiram lagi ketika media tanam sudah kering. Di musim penghujan kurangi jumlah penyiraman, karena terlalu lama basah dapat menyebabkan daunnya membusuk.

Perbanyakan lazimnya dari tunas yang tumbuh secara alami. Pisahkan tunas yang sudah cukup besar dan memiliki akar sendiri. Tunas baru bisa langsung ditanam jika luka dari pemisahan dengan induk sudah kering.



Berminat untuk mengadopsi Sukulen ? Untuk order silahkan klik
  


Lanjutkan membaca


>> Daftar Jenis Sukulen

>> Dimana Sebaiknya Meletakkan Sukulen