Halooo

Uda lama nih kayaknya saya ga update blog, hehehe. Maaf banget, dari sejak pindahan sibuk urus ini itu jadi belum update ilmu lagi.

Baru kemarenan aja sempet nyoba teknik baru yaitu “Water Therapy”, ada yang pernah denger? WATER THERAPY ini beda loh sama WP. Tau Water propagation kan? Kalo belum bisa baca artikelnya di sini ya.

Jadi, kemaren pas pindahan agak hectic kan yah, jadi ga semua sukulen terperhatikan dengan seksama. Sebagian busuk, karena ada bekas luka trus kayaknya kesiram air pas belum kering. Sebagian lagi dehidrasi total. Kering banget, ampe keriput dan bahkan ada yang jadi kering banget akarnya.

Yang busuk uda pasti ga selamet, cuma whiteghost yang agak panjang bisa diselamatkan bagian atasnya yang masih sehat. Nah, yang dehidrasi ini nih yang saya coba selamatkan dengan teknik WATER THERAPY.

Saya sempet baca-baca dulu blog orang lain soal teknik WATER THERAPY ini. Ada pro dan kontra tentu saja, tapi alangkah baiknya kalo dicoba sendiri. Dipostingan kali ini saya mau ngerangkum soal percobaan WATER THERAPY ke beberapa jenis sukulen.

WATER THERAPY saya pertama coba tanggal 17 nov, ke dua jenis sukulen, yaitu huernia sp dan crassula muscosa. Salah banget nih ga di foto dulu kondisi awalnya. Foto berikut adalah WATER THERAPY hari kedua. Ada dua pendapat tentang WATER THERAPY, pertama, sukulen dimasukan sebagian badannya ke dalam air. Pendapat kedua, cukup akarnya saja yang dimasukkan ke air.

Huernia sp

Crassula muscosa (yang kecil di kiri dicelup semua, yang besar di kanan celup akar saja )


Bisa dilihat kalo di huernia tampak muncul akar sedangkan crassula ada tumbuh daun baru (warna daun baru tampak lebih cerah). Teknik WATER THERAPY saya lanjut hari ketiga untuk Rhipsalis dan String of pearl. Kayak kemarin, dokumentasinya kurang banget. Baru sempet foto lagi di hari ke lima WATER THERAPY untuk huernia dan crassula dan hari kedua untuk Rhipsalis dan String of pearl.


Rhipsalis sp yang tampak keriput


String of pearl (Senecio rowleyanus) dehidrasi parah





Ada beberapa pendapat tentang lamanya waktu terapi di dalam air, ada yang bilang baiknya cukup 1-3 hari saja, ada yan bilang satu minggu, ada juga yang berminggu-minggu sampai akar sukulennya banyak banget.

Percobaan WATER THERAPY saya dicukupkan lima hari. Berikut beberapa poin kesimpulan yang bisa saya tarik dari lima hari mencoba WATER THERAPY.



1.       Baiknya, yang dicelup ke air cukup akar saja.
Ternyata, huernia yang tiga hari pertama baik-baik saja menunjukan gejala pembusukan di bagian bekas potongannya yang sudah lama kering meskipun akar baru terus bermunculan. Meskipun akar makin banyak tapi kalo malah busuk buat apa kan ya?

bagian bawah huernia uda mulai membusuk

Tindakan selanjutnya yang saya ambil adalah mengeringkan huernia, dan memotong bagian yang mulai membusuk. Kalo untuk Crassula, tidak ada pembusukan untuk individu yang dicelup akarnya saja. Untuk yang dicelup sebadan-badan tampak mulai menggembung dan lembek.

Yang paling parah adalah String of pearl, beberapa butirannya sudah langsung busuk dalam satu hari WATER THERAPY. Proses WATER THERAPY untuk String of pearl sedang saya ulang lagi dengan membuang bagian busuk terlebih dahulu. Sekarang yang dicelup akarnya saja.


2.       Durasi WATER THERAPY baiknya maksimal 3 hari
Dari beberapa sampel, pemulihan dehidrasi sudah mulai terlihat setelah dua hari. Jika tidak ada tanda tanda pembusukan bisa lanjut meskipun beresiko. Harus waspada jangan sampai air yang diserap sukulen tidak over limit. Dari sampel Rhipsalis, sebagian sudah mulai pulih setelah dua hari WATER THERAPY.


Crassula dan rhipsalis dikeringkan dulu sebelum dipidahkan ke pot dengan media tanah


3.       WATER THERAPY untuk sukulen yang dehidrasi saja
Kalo sehat sebaiknya jangan di WATER THERAPY. Sepintas mungkin terlihat menarik ya, menyimpan sukulen dalam wadah kaca berisi air. Tapi tetap saja, sukulen kan bukan tumbuhan aquatik. Jadi jangan dicelup air tanpa alasan.

Begitulah kurang lebih saya bisa saya sharing soal WATER THERAPY, semoga bermanfaat bagi yang ingin menggunakannya suatu hari nanti. Berbeda dengan sukulen yang membusuk, sukulen dehidrasi masih punya kemungkinan untuk pulih, dengan teknik WATER THERAPY.


Sekian sharing kali ini :)


Jangan lupa untuk Follow ig saya di @littlegarden.id



Berminat untuk mengadopsi Sukulen ? Untuk order silahkan klik




Lanjutkan membaca


>> Apa itu Overwatering

>> Apa arti nama Varigata?