"Sukulen saya kok tumbuhnya melar yah?,.."


Hari ini uda orang ke sekian yang tanya soal etiolasi/stretching ,. Sejak posting di IG soal etiolasi, topik konsultasi sekarang banyaknya tentang problem ini.

Sebelum ngobrol lebih lanjut, kita sepakati dulu soal definisinya.


Apa itu Etiolasi

"Etiolasi adalah pertumbuhan tumbuhan yang sangat cepat di tempat gelap namun kondisi tumbuhan lemah, batang tidak kokoh, daun kecil dan tumbuhan tampak pucat. Gejala etiolasi terjadi karena ketiadaan cahaya matahari." - Wikipedia


Kurang lebih kayak gitu definisinya,. Problem ini biasanya dialami sama Grower yang baru banget beli dari nursery. 

Oh engga, ini bukan masalah penjual atau growernya. Tapi masalah di lingkungan baru sukulennya di tempat grower. Ketika intensitas cahaya di tempat baru jauh lebih rendah dari tempat semula, sukulen cenderung mengalami etiolasi.

Gejala awal Etiolasi

Gejala awal etiolasi biasanya dari perubahan warna. Pigmen warnanya makin pucat,. diikuti dengan pertumbuhan batang yang cepat dan cenderung tidak wajar. Untuk jenis Echeveria biasanya sangat terlihat sekali perubahannya.

Echeveria yang mengalami etiolasi


Kalau laju pertumbuhan daun tidak bisa mengimbangi percepatan tumbuh batang, akan terlihat jelas jarak antar daun meskipun tidak ada kerontokan.

Perbandingan jarak antar daun pada sukulen normal dan etiolasi

Selain karena perubahan lingkungan dari tempat penjual ke pembeli, Etiolasi juga sering terjadi pada sukulen yang ditaro indoor. Aa emang agak agak ga setuju sih sama konsep indoor untuk sukulen lunak berdaun terang semacam echeveria. Soalnya, emang habitatnya di outdoor dengan cahaya matahari yang cukup tapi ga terik. Ketika dibawa Indoor ya masalahnya emang macem-macem. etiolasi ini salah satunya.

Kalo buat Indoor, mending emang cari jenis sukulen yang sanggup hidup dengan cahaya minimalis. Biar sehat sukulennya. Soalnya, buat apa punya sukulen indoor cantik tapi ga sehat? iya kan?



Ciri-ciri Sukulen yang mengalami Etiolasi

  • Daunnya tumbuh mengarah kebawah (awalnya cekung ke atas)
  • Ada perubahan pigmen warna menjadi pucat
  • Tumbuh cepat dan cenderung bengkok ke arah datang cahaya
  • Ukuran batang/daun menyusut

Coba cek, ada yang kayak gitu ga sukulen kamu? kalo ada ayo lanjut baca. Kalo ga ada,... ya tetep lanjut baca aja,. nanggung uda baca ampe sini.




Cara Mengatasi Etiolasi pada Sukulen


Nah, kalo uda kejadian nih Etiolasi, Sukulennya harus diapain?
ada penanganannya?

oh tentu saja tidak


Etiolasi sifatnya irreversible
Sukulennya sih emang ga mati, tapi dari segi estetika jadi minus.

Sependek pengetahuan Aa, yang bisa dilakukan cuma satu kalo mau cakep lagi. Yaitu dengan propagasi,

Potong aja sukulen yang terlanjur melar. Detailnya bisa baca artikel di blog ini tentang propagasi batang. Yang bagian atas bisa di waterpropagasi, bawahnya jadi indukan.

Kondisi indukan setelah propagasi


Sekarang sukulennya malah jadi ada dua dan bisa lebih kalo indukannya mulai bertunas.



Sukulen yang Rentan Etiolasi


Ada beberapa jenis sukulen yang rentan mengalami Etiolasi, Berikut diantaranya.

  • Echeveria
  • Sedum
  • Graptopetalum
  • Pachypytum
  • Crassula
  • Segala jenis sukulen berdaun lunak dengan warna terang


Sebenarnya sukulen lain juga bisa etiolasi kalo parah banget pencahayaannya. Tapi, sukulen yang Aa mention di atas emang paling parah. Jadi kalo pengen banget punya sukulen indoor yaa coba pertimbangkan pelihara Haworthia, Gasteria, Sansevera, dan jenis jenis lain yang berwarna gelap dan berdaun keras.



Oke, semoga bermanfaat ya,.
Selamat Berkebun! 

Oia, beberapa foto diatas saya dapet dari yang konsul. Jadi Aa berterima kasih banget kalo ada yang mau share foto sukulennya entah yang sakit atau yang sehat biar bisa dipajang disini.



Berminat untuk mengadopsi Sukulen ? Untuk order silahkan klik
    

Lanjutkan membaca


>> Waterpropagation pada Sukulen

>> Cara Propagasi Batang pada Sukulen